Bridging Magister Manajemen UMY TA 2022/2023 “Be an Inspiring Leader”

June 27, 2023, oleh: superadmin-mip

Yogyakarta – (24/06/2023) Program Magister Manajemen Universitas Muhammadiyah Yogyakarta menyelenggarakan bridging untuk menyambut mahasiswa baru, bridging ini merupakan agenda tahunan rutin dan wajib. Bridging 2023 ini dilaksanakan pada Sabtu (24/6) di Sindoro Sumbing Park, Wonosobo dan diikuti oleh pengelola, dosen beserta mahasiswa semester 1 dan 2. Pada bridging kali ini Magister Manajemen mengambil tema “Be an Inspiring Leader.”

Terdapat berbagai rangkaian kegiatan bridging kali ini, acara pertama yakni pembukaan bridging yang disampaikan oleh Dr. Arni Surwanti, M.Si selaku Ketua Program Studi, kemudian acara selanjutnya permainan atau outbond mahasiswa. Selain kegiatan briding, Magister Manajemen juga mengadakan kuliah Al Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK). Penyampaian materi AIK kali ini disampaikan oleh Dr. Aris Fauzan, M.Ag.

Adanya bridging ini untuk menjalin kedekatan mahasiswa Magister Manajemen. Selain itu, bridging ini juga mengajarkan mahasiswa tentang peralihan antara mahasiswa menjadi seorang yang mandiri dan bertanggungjawab dalam pembelajaran. Dengan diadakannya kegiatan bridging ini diharapkan mampu mengembangkan soft skill mahasiswa dan menjembatani mahasiswa dalam memasuki Perguruan Tinggi tingkat Pascasarjana.