Mengenal Lebih Dekat Metode Kualitatif Tipe Studi Kasus

March 5, 2018, oleh: superadmin-mip

Magister Manajemen Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (MM UMY), mengadakan kuliah dosen tamu bertajuk “Mengenal Lebih Dekat Metode Kualitatif Tipe Studi Kasus” yang diselenggarakan di Ruang Sidang Direktur lt.1 Gedung Pascasarjana UMY. Kuliah Dosen Tamu yang dilaksanakan pada Sabtu (3/3) ini menghadirkan Dr. Zahara Tussoleha Rony, M.M. dari Universitas Bhayangkara Jakarta Raya.

Sebuah kegiatan penelitian seringkali dianggap momok bagi seorang mahasiswa. “Penelitian sering di pandang sebagai sesuatu yang rumit, bahkan memakan banyak waktu, padahal sebuah penelitian kualitatif dapat dikerjakan dengan mudah dan tetap memenuhi kaidah-kaidah ilmiah” ungkap Dr. Zahara.

Dr. Zahara menjelaskan bahwa penelitian kualitiatif dibagi menjadi 5 jenis. “ Terdapat 5 jenis penelitian kualitatif yaitu penelitian kualitatif  yang bersifat grounded, Penelitian kualitatif studi kasus ( case study research), penelitian kualitatif fenomenologi (phenomenological research), penelitian kualitatif etnografi, dan penelitian kualitatif naratif. Dalam pembagian ini, digambarkan seolah-olah setiap jenis penelitian kualitatif itu mempunyai target dan tujuannya sendiri,” ujarnya.

Kegiatan kuliah dosen tamu ini di moderatori oleh Dr. Arni Surwanti, M.Si yang juga sekaligus sebagai kepala program Magister Manajemen UMY. Harapan dari kegiatan kuliah dosen tamu tersebut adalah memberikan wawasan kepada mahasiswa untuk memahami alternatif metodologi riset lain, selain yang selama ini telah banyak digunakan yaitu pendekatan kuantitatif. Kuliah tamu ini mengenalkan lebih jauh lagi tentang metode kualitatif maupun mix method.